Pidie Jaya - Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh selesai menyalurkan paket sembako sebanyak 4.629 paket ke Kabupaten Pidie Jaya, Kamis 30 April 2020.
Paket sembako itu diperuntukan untuk Keluarga kurang mampu yang berdampak Covid-19 yang kini melanda Provinsi Aceh.
Penyerahan paket sembako untuk 4.629 Kepala keluarga atau 18.516 jiwa di Kabupaten Pidie Jaya berlangsung di Gudang Milik Dinsos Aceh di Kabupaten setempat yang diterima langsung oleh Bupati Pidie Jaya H.Aiyub Abbas.
Kepala Dinas Sosial Aceh Drs Alhudri,MM yang diwakili oleh kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Aceh, Isnandar, AKS, MSi, mengatakan, paket sembako tersebut agar bisa dengan segera disalurkan kepada yang berhak sesuai nama yang telah tertera dalam Surat Keputusan Bupati Pidie Jaya.
"Semoga, bisa mengurangi beban saudara kita yang saat ini mengalami penurunan pendapatan akibat Pandemi Covid-19 ini yang ada di Kabupaten Pidie Jaya," ujar Isnandar.
Disamping itu, Isnandar berharap, Forkopimda Plus Pidie Jaya ikut terlibat dalam mengawasi penyaluran paket sembako tersebut agar terhindar dari fitnah oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Sementara itu, Bupati Pidie Jaya Aiyub Abbas mengungkapkan, paket sembako tersebut segera di salurkan dan akan dilakukan pembagian kepada yang benar benar berhak menerima.
"Kepada para pihak silahkan mengawasi penyaluran paket ini, agar tepat sasaran bagi penerima," katanya.
Terlebih kata dia, Pidie Jaya sudah punya pengalaman besar dalam menangani bencana, mengingat kabupaten tersebut pernah melanda gempa beberapa tahun lalu.
"Pola penyaluran paket ini kita menganut pada sistem yang pernah kita lakukan saat gempa yang lalu, penerima langsung kita verivikasi kembali di lapangan," sambungnya.
Terakhir, orang nomor satu di Pidie Jaya menyampaikan ucapan terimakasih dari masyarakat Pidie Jaya kepada pemerintah Aceh yang telah memberikan dukungan saat bencana seperti saat ini melanda Pidie Jaya.
Red