Bhakti Brimob Aceh Untuk Masyarakat Cegah Covid-19 Semprotkan Disinfektan

Kamis, 11 Juni 2020, Juni 11, 2020 WIB Last Updated 2020-06-13T00:08:24Z

Sigli - Personil Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Aceh bersama Personil Polsek Muaratiga dan Personil Koramil 01 Muaratiga Kabupaten Pidie melakukan penyemprotan cairan disinfektan ditempat pelayanan publik di Muaratiga Pidie pada Kamis (11/06)

Komandan Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Aceh Kompol Dodik Yuliyanto SIK melalui Komandan Kompi  3 Batalyon A Pelopor Iptu Hamdani SE, mengatakan untuk memutuskan penyebaran Covid 19 maka personil Kompi 3 Batalyon  A Pelopor melaksanakan penyemprotan disinfektan ditempat pelayanan publik.


Adapun lokasinya meliputi Hallte Bus Simpang Beutong, Mesjid Jamik Muaratiga, Balai Pengajian Widiyatul'ulum dan Sekolah Dasar Negeri Suka Jaya, lanjutnya.

"Dalam kesempatan tersebut, kita juga menghimbau kepada masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak (social distancing) dan mencuci tangan serta menerapkan pola hidup sehat agar terhindar dari pandemi Covid 19, " jelasnya.

"Dengan kegiatan ini harapan kita bersama semoga   penyebaran Covid 19 segera berakhir dan kita kembali ketatanan  kehidupan yang  normal, " demikian tutup Iptu Hamdani SE.

Red
Komentar

Tampilkan

Terkini