Dirlantas Polda Aceh Bantu Kayu Untuk Jembatan Gantung

Senin, 27 Juli 2020, Juli 27, 2020 WIB Last Updated 2020-07-27T03:35:37Z

Bireuen - Dirlantas Polda Aceh mengirim kayu kepada masyarakat Dusun Bivak Gampong Krueng Simpo Kecamatan Juli Bireuen, untuk digunakan memperbaiki jembatan gantung yang telah rusak. Demikian keterangan Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol Dicky Sondani SIK MH kepada media ini Minggu (26/07).

"Jembatan tersebut merupakan jalur utama bagi masyarakat di dusun itu yang mayoritas bergantung hidup dari hasil perkebunan, jembatan gantung yang panjangnya sekitar 160 meter tersebut membelah Krueng Peusangan yang arus airnya cukup deras, " jelasnya

Sementara kondisi lantai jembatan sudah lama lapuk di makan usia, karena jembatan tersebut  dibangun sejak tahun 1982, lanjutnya.


Ditambahkannya, Dirlantas Polda Aceh merasa prihatin melihat kondisi masyarakat yang sangat membutuhkan jembatan gantung, karena apabila tidak cepat diperbaiki maka masyarakat tidak dapat melintas dan akan menimbulkan korban yang jatuh ke sungai.

Sementara itu, Keuchik Krueng Simpo Safrizal mengucapakan terima kasih kepada Dirlantas Polda Aceh yang telah memberikan kayu pada masyarakat untuk memperbaiki jembatan gantung.

Red
Komentar

Tampilkan

Terkini

Seputar%20Nanggroe

+