Banda Aceh - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengusulkan nama H Ruslan M Daud sebagai calon Wakil Gubernur Aceh, untuk sisa masa jabatan 2017-2022 mendampingi Gubernur Aceh Nova Iriansyah.
Anggota Komisi V DPR RI H Ruslan M Daud, saat ditemui media Harian Moslem di Banda Aceh pada Sabtu (9/1), mengatakan ditingkat partai memang telah ada pembahasan, namun demikian dirinya harus bermusyawarah dahulu dengan Abu Tumin dan Abu Mudi.
"Kalau sudah diperintahkan oleh partai, kita harus mengambil sikap dengan tanya pendapat, nasehat dan pemikiran dari Abu. Apalagi masih ada jabatan, jika isi wagub hanya sementara. Biar orang lain, bila gubernur ini membutuhkan wakil, " ujar mantan Bupati Bireuen ini.
Ditambahkannya, pemilihan wakil gubernur membutuhkan proses sesuai mekanisme dan undang-undang. Dia berharap, jangan sampai kekosongan posisi wagub saat ini menjadi malapetaka, dan kegaduhan politik.
"Kalau memang sepakat isi wagub, yang penting gubernur bisa menghadirkan yang terbaik untuk masyarakat Aceh. Siapapun bisa, intinya harus partai pengusung. Pertanyaannya siapa yang mengusung, apakah partai nasional atau partai lokal, " demikian ujarnya.
Soraya