PB NU Aceh Kunjungi Polda Aceh Dalam Rangka Audiensi

Kamis, 06 Mei 2021, Mei 06, 2021 WIB Last Updated 2021-05-06T09:47:12Z

 



Banda Aceh - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Aceh berkunjung ke Polda Aceh, pada Kamis (6/5).


Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Winardy,  SH SIK M Si dalam siaran persnya yang diterima media ini menyebutkan, kedatangan rombongan PB NU Aceh ke Mapolda Aceh disambut Kapolda Aceh  Irjen Pol  Drs. Wahyu Widada, M Phil  di ruang kerjanya.


"Tujuan PB NU Aceh  berkunjung ke Polda Aceh adalah untuk beraudiensi dengan Kapolda Aceh, " ucap Kabid Humas. 


Kapolda Aceh dalam kesempatan tersebut didampingi dua pejabat utama Polda Aceh, masing-masing Dirintelkam dan Dirbinmas, sambung Kabid Humas. 


Dalam audiensi itu juga membahas tugas pokok dan peran masing-masing untuk saling mendukung, dan bermitra dalam rangka mewujudkan kondusifitas Harkamtibmas di Provinsi Aceh agar selalu terpelihara dengan baik, tenang dan damai, sebut Kabid Humas. 


"Kemudian PB NU terus mendukung tugas Kepolisian dalam rangka penanggulan Covid-19 termasuk mengimbau masyarakat untuk mematuhi aturan pemerintah, yaitu tentang larangan mudik, " demikian tutup Kabid Humas. 


Red




Komentar

Tampilkan

Terkini