Fokusgampi Banda Aceh Adakan Maulid dan Silaturahmi Masyarakat Pidie

Senin, 20 Desember 2021, Desember 20, 2021 WIB Last Updated 2021-12-20T02:26:35Z

 



Banda Aceh - Forum Komunikasi Generasi Muda Pidie (Fokusgampi) Banda Aceh menyelenggarakan Maulid Nabi Muhammad SAW & Silaturahmi Masyarakat Pidie di Banda Aceh, di Taman Budaya Banda Aceh, pada Minggu, 19 Desember 2021.


Acara dengan tema " Nabi Muhammad SAW Sebagai Teladan Umat", dihadiri Walikota Banda Aceh Aminullah Usman, Ketua Golkar Aceh T Nurlif, Ketua Harian KONI Aceh Kamaruddin Abu Bakar (Abu Razak), Anggota DPRA Ihsanuddin MZ, Ketua DPRK Pidie Mahfuddin Ismail, Kepala Dinas Kominfo Aceh Marwan Nusuf, dan sejumlah tokoh asal Pidie lainnya.





Acara maulid dihadiri ratusan warga Pidie  yang berada di Banda Aceh. Dalam kegiatan tersebut juga diberikan santunan kepada anak yatim oleh Baitul Mal Banda Aceh, kemudian diakhiri dengan tausiyah oleh Tgk H Masrul Aidi Lc.


Dalam kesempatan tersebut, Walikota Banda Aceh Aminullah Usman SE Ak MM memberikan apresiasi kepada Fokusgampi Banda Aceh yang telah menggelar acara maulid, sehingga warga Pidie yang tinggal di Banda Aceh bisa melakukan silaturahmi.





Dengan kegiatan ini menunjukkan bahwa Fokusgampi merupakan sebuah organisasi kepemudaan yang solid, lanjutnya. Ke depan jika tidak ada lagi Covid-19, akan diadakan Maulid Raya Pidie di Kota Banda Aceh, imbuh Walikota Banda Aceh.


Sementara itu, Ketua Panitia Muhammad Rafsanjani mengatakan persiapan acara Maulid berjalan lancar dengan melibatkan seluruh anggota Fokusgampi Banda Aceh. Semoga dengan maulid ini seluruh warga Pidie yang berada di Banda Aceh bisa bersilaturahmi, sebutnya yang turut didampingi Ketua Fokusgampi Banda Aceh M Deni Fitriadi SH.


Soraya


Komentar

Tampilkan

Terkini